Cara Menambahkan Gambar di Website WordPress

Dibuat 22 Juni 2021

Seringkali pengguna website WordPress perlu menambahkan gambar sebagai pendukung konten. Berbagai jenis gambar dapat membuat konten semakin menarik, seperti infografik, screenshot, atau foto.

WordPress sebagai Content Management System (CMS) menyediakan fitur untuk mengunggah gambar dengan mudah. Selama storage hosting masih memadai, gambar dapat terus diunggah oleh pengguna.

Selain itu, WordPress akan mengumpulkan gambar yang diunggah dalam satu tempat, yaitu Media Library. Ini seperti tempat penampungan gambar di WordPress. Kemudian, gambar tersebut dapat Anda tampilkan di post atau halaman website.

Langkah-langkah Menambahkan Gambar di Website WordPress

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menambahkan gambar di website WordPress.

Mengunggah Gambar di Media Library WordPress

1. Masuk ke Member Area Niagahoster.

1 Login Member Area Niagahoster (Edit)

2. Pilih menu WordPress Management, klik submenu Sites. Anda akan masuk ke halaman WordPress Management. Gulir ke bawah hingga menemukan bagian Login Admin. Klik tombol Login WordPress untuk masuk ke dashboard WordPress.

2 WP Management   Sites   Gulir ke bawah   Klik Login WordPress (Edit)

3. Anda akan diarahkan ke dashboard WordPress. Selanjutnya, pilih menu Media dan klik submenu Add New untuk menambahkan gambar.

3 Media   Add New (Edit)

4. Halaman Upload New Media akan tampil. Untuk memilih gambar yang akan Anda unggah, klik tombol Select Files.

4 Klik tombol Select Files (Edit)

5. Jendela akan muncul pada layar. Pilih gambar di penyimpanan lokal Anda. Untuk melanjutkan, klik tombol Open.

5 Muncul jendela untuk memilih gambar yang akan diunggah (Edit)

6. Gambar berhasil Anda unggah ke WordPress. Selanjutnya, klik submenu Library.

6 Gambar berhasil Anda unggah   Klik submenu Library (Edit)

7. Anda akan melihat halaman Media Library. Setiap gambar yang Anda unggah ke WordPress akan tersimpan di sini. Gambar dapat Anda gunakan sewaktu-waktu.

7 Gambar sudah terdapat di Library (Edit)

Menambahkan Gambar di Post WordPress

Bagi Anda yang ingin membuat konten di WordPress, Anda dapat langsung menambahkan gambar ke post.

1. Di dashboard WordPress, pilih menu Posts dan klik submenu Add New.

1 Posts   Add New (Edit)

2. Anda akan diarahkan ke halaman Add New Post. Isi kolom judul dan teks yang tersedia. Supaya gambar berada di bawah teks, pastikan posisi kursor di bawah teks. Kemudian, klik tombol Add Media untuk menambah gambar.

2 Buat judul post   isi konten   klik tombol Add Media (Edit)

3. Anda akan diarahkan ke halaman Add media pada tab Upload files. Untuk memilih gambar yang akan Anda unggah, klik tombol Select Files.

3 Jendela untuk unggah gambar   klik select files (Edit)

4. Jendela akan muncul pada layar. Pilih gambar di penyimpanan lokal Anda. Untuk melanjutkan, klik tombol Open.

4 Jendela untuk pilih gambar yang akan diunggah   Klik Open (Edit)

5. Halaman Add media pada tab Media Library akan tampil. Centang gambar yang telah Anda unggah. Untuk menambahkan gambar ke post, klik tombol Insert into post.

5 Centang gambar   Insert into post (Edit)

6. Gambar berhasil Anda tambahkan ke post dan muncul di bawah teks.

6 Gambar berhasil ditambahkan ke post (Edit)

7. Anda juga dapat mengubah ukuran gambar. Klik gambar dan deret pengaturan gambar akan muncul. Pilih ikon Edit untuk melanjutkan.

7 Jika ingin mengubah resolusi gambar   klik ikon Edit (Edit)

8. Di bagian Display Settings pada kolom Size, pilih opsi Custom Size. Kemudian, isi salah satu kolom saja, antara Width (lebar) atau Height (tinggi). Untuk menyimpan perubahan, klik tombol Update.

8 Edit Size Gambar   Klik Update (Edit)

9. Ukuran gambar berhasil Anda ubah. Untuk mempublikasi post, klik tombol Publish.

9 Ukuran gambar sudah berubah   Publish (Edit)

10. Post berhasil Anda publikasi. Untuk melihat tampilan post, klik View post.

10 Post sudah terpublikasi   Klik View post (Edit)

11. Anda akan diarahkan ke halaman post tersebut di website.

11 Berikut tampilan di post dengan gambar (Edit)

Apakah artikel ini membantu?

Bagikan jika Anda menyukai halaman ini.

Artikel Serupa


related posts

Cara Export dan Import Tema WordPress

Diperbarui 27 April 2022 Tema WordPress merupakan file yang menentukan model tampilan dari website WordPress. Untuk mengambil file dari tema WordPress yang sedang diterapkan, Anda dapat melakukan Export untuk mengunduh file tema. Sedangkan apabila ingin mengganti tema WordPress yang sedang diterapkan dengan sebuah file tema yang baru, Anda dapat melakukan Import. Panduan ini terbagi menjadi […]

Selengkapnya
related posts

Cara Melakukan Konfigurasi Plugin WooCommerce di Website WordPress

Dibuat 17 September 2021 WooCommerce adalah e-commerce plugin untuk website WordPress. Plugin ini dirancang khusus untuk pedagang online yang menggunakan website WordPress. Dengan plugin WooCommerce, Anda dapat membangun toko online dengan praktis. Produk yang Anda pasarkan dapat Anda tampilkan dengan mudah di website. Anda bisa menambahkan berbagai produk melalui dashboard. Plugin memang dikembangkan untuk website […]

Selengkapnya
related posts

Cara Melihat Traffic Visitor Website Menggunakan Plugin Google Site Kit pada WordPress

Dibuat pada 11 Januari 2022 Traffic Visitor adalah tingkat kepadatan lalu lintas pengunjung yang sedang membuka website Anda dalam kurun waktu tertentu. Sementara, Google Site Kit adalah plugin WordPress yang dapat menampilkan data dari tool Analytics Google pada dashboard. Anda dapat memantau lalu lintas serta aktivitas pengunjung website WordPress dengan mudah menggunakan Plugin Google Site […]

Selengkapnya