MX record mengacu pada server mail yang mengelola email masuk. Jika Anda berencana menggunakan server Niagahoster untuk menerima email yang diarahkan ke domain Anda, atur record MX Niagahoster seperti berikut:
Untuk hPanel Hosting
Prioritas | Value (Mail Server) | TTL |
5 | mx1.hostinger.com | default |
10 | mx2.hostinger.com | default |
Untuk mengakses MX record default di akun Anda, buka Email → nama domain → Pengiriman Email, dan klik tanda panah ke bawah pad MX record:

Untuk cPanel Hosting
Secara default, MX record akan diarahkan ke nama domain Anda. Namun, jika domain tidak menggunakan nameserver default Niagahoster (ns1.niagahoster.com dan ns2.niagahoster.com), Anda dapat menggunakan nama server dengan format berikut ini: srv(number).niagahoster.com. Silakan dapat menghubungi Customer Support jika membutuhkan bantuan lebih lanjut.
CATATAN:
- Perubahan DNS record akan mengaktifkan propagasi yang membutuhkan waktu hingga 24 jam.