Troubleshoot Halaman WordPress Kosong


Jika Anda mendapati halaman putih atau kosong pada WordPress Anda, bisa jadi hal tersebut disebabkan oleh plugin yang tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Selain itu, bisa jadi penyebabnya adalah tema WordPress dengan kode yang tidak baik. Karenanya, ada baiknya jika Anda mengikuti beberapa step di bawah ini untuk mengetahui alasannya.

Mengubah PHP Version

Anda dapat mengecek versi PHP Anda dengan cara seperti di bawah ini:

1. Login ke cPanel Anda (melalui Member Area maupun domainanda.com/cpanel)

2. Klik Select PHP Version seperti di bawah ini 

3. Ganti versi dengan klik drop down, pilih versi yang sesuai, lalu klik set as current dan save.

Note: mengganti versi ini akan berdampak kepada sub-directory dari directory yang terkait. Jika Anda ingin mengubah keseluruhan website Anda, klik public_html.

Mengubah Variabel PHP

Setup ini bergantung kepada setup WordPress pada website Anda. Beberapa website membutuhkan resource server PHP yang lebih besar. Untuk menambahkan value tersebut, Anda dapat menambahkan memory_limit.

Selain itu, Anda juga dapat mengaktifkan display error agar WordPress menampilkan pesan error (tidak hanya menampilkan halaman blank/kosong).

1. Login ke cPanel Anda (melalui Member Area maupun domainanda.com/cpanel)

2. Klik Select PHP Version seperti di bawah ini.

3. Pilih menu Switch to PHP Options

4. Aktifkan display error dengan mengubahnya menjadi ON dan ubah memory_limit sesuai kebutuhan Anda, seperti screenshot di bawah ini.

Non-aktifkan Semua Plugin

Anda dapat deactive seluruh plugin website Anda dengan FTP dengan cara seperti berikut.

1. Pindahkan folder plugins ke akun hosting Anda, seperti di bawah ini:

/path_to_your_application/wp-content/plugins

2. Rename folder plugin yang telah dipindah (contoh: plugins.back), sehingga Anda dapat deactive plugin tersebut secara temporer.

3. Tes website Anda.

Jika website mulai bekerja sebagaimana mestinya, hal ini berarti salah satu atau beberapa plugin Anda adalah penyebab masalahnya. Untuk memperbaikinya, ikuti panduan di bawah:

  1. Ubah folder plugin dari plugins.back/ menjadi plugins/ lalu buka folder tersebut.
  2. Pindahkan satu per satu subfolder dari tiap plugin ke folder plugins/
  3. Tes aplikasi tersebut untuk mengecek plugin mana yang menyebabkan masalah.
  4. Setelah menemukannya, cek apakah plugin tersebut cocok dengan versi WordPress yang Anda gunakan saat ini.

Mengganti Tema WordPress

Anda dapat mengubah tema website Anda menjadi tema default seperti twentyseventeen untuk sementara waktu. Hal ini dapat digunakan untuk mengecek apakah tema yang Anda pilih merupakan penyebab halaman blank (kosong) website WordPress Anda.

  1. Login ke cPanel Anda (baik melalui Member Area maupun domainanda.com/cpanel)
  2. Pilih phpMyAdmin, lalu pilih database WordPress Anda di bagian kiri.
  3. Klik tabel wp_options dan update template serta stylesheet menjadi default twentyseventeen, contohnya.
  4. Tes kembali website Anda.

Semoga bermanfaat 🙂

Apakah artikel ini membantu?

Bagikan jika Anda menyukai halaman ini.

Artikel Serupa


related posts

Cara Restore WordPress System Files

Jika file sistem WordPress Anda rusak, dan ingin mencoba menyimpan perubahan terbaru ke situs web Anda, Anda hanya memulihkan file sistem WordPress . Berikut adalah dua metode alternatif: Opsi mana pun yang Anda pilih, Anda tidak perlu melakukan perubahan apa pun pada database. Opsi SSH adalah yang termudah karena Anda hanya perlu menjalankan satu perintah, […]

Selengkapnya
related posts

10 Fakta Mengagumkan Mengapa Anda Membutuhkan WordPress

WordPress adalah platform blogging yang sangat populer di dunia. Oke, mungkin Anda sudah tahu itu. Platform blogging yang diciptakan oleh Matt Mullenweg dan Mike Little pada tahun 2003 ini telah menjelma menjadi ‘penguasa’ dunia blogging hanya dalam kurun waktu sebelas tahun sejak peluncuran perdananya.  Rasanya kami tidak perlu menjelaskan secara panjang lebar kembali segala kehebatan yang […]

Selengkapnya
related posts

Cara Export dan Import Tema WordPress

Diperbarui 27 April 2022 Tema WordPress merupakan file yang menentukan model tampilan dari website WordPress. Untuk mengambil file dari tema WordPress yang sedang diterapkan, Anda dapat melakukan Export untuk mengunduh file tema. Sedangkan apabila ingin mengganti tema WordPress yang sedang diterapkan dengan sebuah file tema yang baru, Anda dapat melakukan Import. Panduan ini terbagi menjadi […]

Selengkapnya