Sub Menu adalah menu yang berada di dalam menu utama sebuah website. Menu Utama sebuah website biasa disebut dengan parent dan sub menu di fungsikan sebagai sebuah child. Sub Menu muncul setelah Menu utama dipilih.

Sub Menu membuat website Anda memiliki struktur menu yang baik. Untuk membuat submenu, bisa menggunakan cara seperti membuat menu. Yang membedakan dalah urutan lokasi menu. Untuk submenu, Anda bisa tarik menu ke lokasi yang diinginkan.

Selain bisa diatur lokasi/posisi submenu, Anda bisa melakukan custom pada submenu. Pada artikel ini, akan kami jelaskan cara custom sub menu dengan menggunakan tema Astra.
1. Pastikan Anda sudah membuat sub menu website sesuai dengan yang Anda inginkan.
2. Pilih Appearance > Customize > Header Builder.
3. Setelah masuk di Header Builder, Pilih Primary Menu

4. Pilih Tab Design, setelah masuk ke pengaturan Primary Menu. Di dalam pengaturan ini terdapat pengaturan untuk melakukan custom pada submenu pada menu navigasi umum dan custom untuk submenu yang menggunakan fitur sticky header.

5. Untuk melakukan custom, Anda cukup mengubah warna pada pilihan dibawah
- Text / Link : Untuk mengatur warna pada teks atau link pada primary menu.
- Background : Untuk mengatur background pada primary menu.
- Mega Menu Heading : Untuk mengatur warna menu pada setting Mega Menu Heading.

Pada pilihan custom warna, Anda memiliki 3 pilihan untuk menu dari kiri ke kanan (Normal, Hover, dan Active)
- Normal : Saat menu tidak dipilih dengan kursor
- Hover : Saat menu disorot dengan kursor
- Active : Saat halaman tampilan webiste berada di halaman menu yang dipilih


