Cara Membersihkan Cookie dan Cache di Browser

Cookie merupakan blok-blok data yang dibuat oleh web server ketika pengguna menjelajahi suatu website dan ditempatkan pada perangkat pengguna oleh browser. Jadi, setiap Anda mengakses suatu website, Cookie akan tersimpan pada perangkat yang Anda gunakan. Fungsi adanya Cookie membuat Anda tetap dalam keadaan login. Selain itu, Cookie juga dapat mengumpulkan preferensi Anda saat menjelajahi internet.

Sedangkan, Cache merupakan tempat penyimpanan sementara sebuah data sehingga permintaan data di masa mendatang dapat dimuat lebih cepat. Ketika Anda pertama kali mengunjungi suatu website, Cache dapat menyimpan bagian halaman, gambar, dan informasi website tersebut. Dengan begitu, Anda dapat memuat halaman website lebih cepat pada kunjungan berikutnya.

Berkaitan dengan itu, Cookie dan Cache seringkali tersimpan pada browser Anda. Hal ini bisa menjadi penyebab masalah ketika Cookie dan Cache belum pernah dibersihkan. Bisa saja data di dalamnya telah usang dan tidak relevan lagi. Untuk itu, Anda dapat membersihkannya agar Cookie dan Cache diperbarui kembali ketika mengunjungi suatu website di internet.

Pada panduan ini akan dijelaskan langkah-langkah membersihkan Cookie dan Cache di 3 browser, yakni Google Chrome, Mozilla Firefox, dan Microsoft Edge.

Langkah-Langkah Membersihkan Cookie dan Cache di Google Chrome

Ikuti langkah-langkah berikut untuk membersihkan Cookie dan Cache pada Google Chrome.

1. Buka Google Chrome di PC, kemudian tekan kombinasi tombol CTRL + H pada keyboard.

1 CTRL + H

2. Anda akan diarahkan ke halaman History. Di sini Anda dapat melihat daftar riwayat penjelajahan berdasarkan tanggal. Silakan klik Clear browsing data di sebelah kiri.

2 Clear browsing data (Edit)

3. Layar pop-up Clear browsing data akan ditampilkan. Pilih All time pada drop-down menu Time range. Setelah itu, centang checkbox Cookies and other site data dan checkbox Cached images and files. Bersihkan seluruh Cookie dan Cache dengan klik tombol Clear data di bawah.

3 Centang cookie dan cache   clear data (Edit)

4. Selamat! Seluruh Cookie dan Cache di Google Chrome berhasil dibersihkan.

Langkah-Langkah Membersihkan Cookie dan Cache di Mozilla Firefox

Ikuti langkah-langkah berikut untuk membersihkan Cookie dan Cache pada Mozilla Firefox.

1. Buka Mozilla Firefox di PC, kemudian klik garis tiga (☰) di pojok kanan atas.

1 Klik garis tiga (Edit)

2. Beberapa menu akan ditampilkan. Kemudian, Anda dapat memilih menu History.

2 Menu History

3. Selanjutnya, klik submenu Clear recent history.

3 Clear recent history

4. Layar pop-up Clear All History akan ditampilkan. Pilih Everything pada drop-down menu Time range to clear. Setelah itu, centang checkbox Cookies dan checkbox Cached. Bersihkan seluruh Cookie dan Cache dengan klik tombol OK di bawah.

4 Cookies dan Cache   Ok (Edit)

5. Selamat! Seluruh Cookie dan Cache di Mozilla Firefox berhasil dibersihkan.

Langkah-Langkah Membersihkan Cookie dan Cache di Microsoft Edge

Ikuti langkah-langkah berikut untuk membersihkan Cookie dan Cache pada Microsoft Edge.

1. Buka Microsoft Edge di PC, kemudian klik titik tiga (⋯) di pojok kanan atas.

1 Klik titik tiga (Edit)

2. Anda akan melihat beberapa menu ditampilkan. Kemudian, pilih menu History di sini.

2 History

3. Setelah itu, klik titik tiga (⋯) sekali lagi dan pilih submenu Clear browsing data.

3 titik tiga   clear browsing data

4. Anda akan diarahkan ke halaman dengan layar pop-up Clear browsing data. Pilih All time pada drop-down menu Time range. Setelah itu, centang checkbox Cookies and other site data dan checkbox Cached images and files. Bersihkan seluruh Cookie dan Cache dengan klik tombol Clear now di bawah.

4 Cookies and Cached   Clear Now (Edit)

5. Selamat! Seluruh Cookie dan Cache di Microsoft Edge berhasil dibersihkan.

Apakah artikel ini membantu?

Bagikan jika Anda menyukai halaman ini.

Artikel Serupa


related posts

Cara Export Database di phpMyAdmin

Untuk melakukan eksport database di phpMyAdmin, Anda perlu mengakses phpMyAdmin terlebih dahulu. Langkah-langkah Export Database melalui phpMyAdmin 1. Buka phpMyAdmin di cPanel 2. Pilih database yang ingin dieksport di sidebar sebelah kiri. 3. Klik tombol Export pada menu navigasi di atas tabel. 4. Jika Anda hanya ingin melakukan eksport file SQL, yang dibutuhkan untuk memindahkan […]

Selengkapnya
related posts

Cara Optimasi Database MySQL Menggunakan phpMyAdmin

Melakukan optimasi database MySQL memiliki beberap manfaat bagi website Anda, salah satunya adalah dapat meningkatkan kecepatan database dalam menampilkan data. Ukuran database website dapat bertambah seiring berjalannya waktu, terutama jika website tersebut memiliki banyak konten. Oleh karena itu, melakukan optimasi database dapat signifikan meningkatkan performa website. Untuk melakukan pengoptimalan, Anda dapat menggunakan phpMyAdmin yang merupakan […]

Selengkapnya
related posts

Cara Migrasi Website Weebly ke Hosting

Weebly merupakan platform untuk membuat website berbasis drag and drop. Anda dapat membangun website secara praktis tanpa coding sekalipun. Sayangnya layanan Weebly Niagahoster akan dinonaktifkan pada tanggal 30 Januari 2023. Bagi Anda yang masih menggunakan layanan ini harap untuk melakukan pemindahan atau migrasi sebelum tanggal tersebut. Pada panduan ini, kami akan memberikan solusi alternatif agar […]

Selengkapnya