Secara default website instant Niagahoster menyediakan 3 halaman utama (Home, About Us, Contact Us). Anda bisa menambahkan halaman secara mandiri sesuai kebutuhan dengan fasilitas prebuild template sehingga proses membuat website akan lebih cepat.
Membuat Halaman Baru
Silakan login ke halaman admin website. Setelah itu silakan pilih menu ‘Pages’ -> ‘Add New’ untuk membuat halaman baru, Anda juga bisa menggunakan shortcut melalui menu ‘New’ -> ‘Page’ pada topbar halaman admin.
Pada tahap selanjutnya, Anda akan disuguhi prebuild template untuk halaman yang ingin dibuat. Silakan pilih salah satu prebuild template tersebut melalui tombol ‘select’, jika Anda tidak ingin menggunakan template, silakan pilih ‘Blank’
Jika sudah, Anda akan dialihkan ke halaman editing, silakan lakukan editing dengan melakukan klik pada elemen yang ingin diganti (Melakukan Editing Pada Halaman Website)
Jika sudah silakan publikasi halaman tersebut melalui tombol ‘Publish’, jika Anda ingin melakukan preview silakan melalui tombol ‘Preview’.
Anda telah selesai membuat halaman baru, selanjutnya silakan tambahkan menu utama untuk mengakses halaman tersebut.
Website Instant Niagahoster dibuatdengan menggunakan WordPress dan BoldGrid, untuk panduan tambahan mengenai WordPress silakan ikuti link berikut -> WordPress tutorial