Reset Password adalah sebuah aktivitas untuk mengatur ulang kata sandi pada akun. Umumnya, reset password ini akan digunakan ketika pengguna lupa dengan kata sandi yang dimiliki.
Apabila Anda lupa kata sandi akun Niagahoster yang dimiliki, terdapat dua cara untuk melakukan reset password sebagai berikut.
1. Reset Password Melalui Halaman Lupa Password.
2. Reset Password Melalui Member Area Niagahoster.
Sebagai catatan, reset password dapat dilakukan maksimal sebanyak 3 kali dalam sehari. Apabila melewati batasan, Anda harus menunggu dalam waktu 1×24 jam ke depan untuk kembali dapat melakukan reset password.
Cara 1 Reset Password Melalui Halaman Lupa Password
1. Masuk ke halaman Reset Password Niagahoster.

2. Ketik alamat email yang tersambung dengan akun Niagahoster Anda. Beri tanda centang, kemudian klik tombol RESET KATA SANDI.

3. Akan tampil informasi seperti berikut. Silakan periksa kotak masuk pada email Anda.

4. Buka email Konfirmasi Reset Kata Sandi dari Niagahoster.

5. Klik tautan yang diberikan pada email.

6. Anda akan dibawa ke halaman Atur ulang kata sandi seperti berikut. Silakan buat kata sandi atau password baru untuk akun Niagahoster Anda, kemudian klik tombol ATUR ULANG.

7. Kata sandi akun Niagahoster Anda telah berhasil diubah. Apabila Anda ingin masuk ke dalam akun, silakan klik tombol LOGIN, dan mulai gunakan password baru yang telah Anda buat.
.
Cara 2 Reset Password Melalui Member Area Niagahoster
1. Masuk ke Member Area Niagahoster.

2. Klik ikon panah di pojok kanan atas, kemudian pilih menu Pengaturan Profil.

3. Pilih tab Ubah Password. Masukkan kata sandi atau password lama dari akun Niagahoster milik Anda. Setelah itu, masukkan kata sandi baru dan ulangi kata sandi baru tersebut untuk melakukan konfirmasi. Klik tombol Ubah Kata Sandi untuk menerapkan perubahan.
